Loken Barn Resort Tongging. Merupakan tempat destinasi wisata yang banyak menyuguhkan keindahan alam dan bentuk rumah seperti di Belanda. Tempat wisata baru ini merupakan destinasi wisata yang menyuguhkan sejuta keindahan alam saat berada di tempat ini.

Harga Tiket Masuk : Rp 20.000/Orang Jam Operasional : 08.00 – 22.00 Wib, Alamat : Pengambatan, Jalan Gajah Bobok, Kec. Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara 22173 Map: Cek Lokasi

Loken Barn Resort Tongging | Wisata Paling Keren View ala Eropa

Loken Barn Resot Merupakan destinasi wisata yang baru di buka awal tahun 2022 namun dapat mencuri perhatian pengunjung dari daerah sekitar maupun luar daerah berkat keindahan dan pemandangan yang di suguhkan kepada wisatawan.

Wisata loken barn ini memiliki keunikan tersendiri yaitu dengan bangunan rumah yang menyerupai bangunan yang berada di Belanda, Kincir angin yang berukuran besar tentunya banyak spot foto yang instagramable.

Loken Barn Resort Tongging | Wisata Paling Keren View ala Eropa

 

Dari beberapa sarana tersebut tempat ini seakan-akan mengajak kita seperti merasakan suasana di Belanda.

Aktivitas dan Wisata Loken Resort

Saat berada di tempat ini kita akan merasakan berlibur seperti di Belanda. Karena bentuk bangunan dan suasananya sangat persis sama sekali. Karena bangunan dan wahana nya sengaja di bentuk sama seperti di Holland.

Namun meskipun bangunan dan wahana yang sama seperti di Belanda. Tetapi untuk view nya sangat bagus karena di kolaborasikan dengan pemandangan Danau Toba. Jadi kamu bukan cuma melihat bangunan nya saja.

Pastinya semua orang tahu bagaimana ke indahan Danau Toba, Danau terbesar yang ada di Sumatera dengan keindahan view dan pesona wisatanya, Tentunya tempat ini sangat romantis di kunjungi bersama pasangan ataupun dengan keluarga.

Tentu bagi kamu yang suka berlibur dan ingin ber swap foto, Batakgaul.com menyarankan kamu agar berkunjung ke tempat ini, dengan banyaknya spot foto dengan sudut pandang yang begitu indah dan tentunya instagramable.

1. Nongkrong dan Bersantai di Loken Barn

Tempat satu ini merupakan sebuah cafe yang berbentuk rumah ala Belanda yang menjadikan tempat ini banyak di kunjungi wisatawan, Baik hanya bersantai ataupun dengan secangkir kopi atau menikmati kuliner yang tersedia.

Tempat wisata ini di dominasi oleh kalangan anak muda yang menjadi tempat ternyaman bagi mereka untuk bersantai sembari menikmati kopi. Bentuk bangunan dan fisik cafe ini sangat serupa dengan konsep Partico baik luar maupun di dalam nya.

2. Menara Dermaga Pandang

Untuk daya tarik berukutnya adalah menara pandang, Yang bentuk bangunan berbeda dari bangunan lain karena tempat ini berada di ketinggian dan di lapisi pagar yang menjadikan tempat ini tidak terhalang pohon ataupun bangunan lain untuk melihat pemandangan Danau Toba secara keseluruhan.

Kamu akan menaiki tangga yang begitu tinggi. Tapi kamu tidak perlu takut karena bangunan ini sudah teruji dengan baik dan aman untuk di naiki dengan jumlah orang yang telah di tentukan.

Dari atas menara ini akan terlihat jelas pemandangan Danau Toba secara jelas, seperti view Tongging dan bagi kamu yang ingin menikmati suasana sunset dan sunrise juga bisa loh.

3. Berfoto di Kincir Angin

Baca Juga :

Dari wanaha tersebut yang menjadikan tempat wisata ini seakan-akan seperti di Belanda yaitu berkat dari kincir angin raksasa. Karena bentuk dan bangunan nya yang sama seperti di Eropa.

Dari bagian bangunan ini banyak wisatawan menjadikan tempat ini sebagai spot foto paling keren saat berada di loken barn resot.

Bagi yang suka dengan Fotografi, Tempat ini masih sangat banyak spot dan angel yang sangat indah untuk di jadikan mentahan bahan senimu, tentunya hasil dari foto pastinya instagramable.

 

Fasilitas Loken Barn Resort

Untuk menunjang kebutuhan dan kenyamanan bagi wisatawan yang berkunjung. Tentunya tempat ini telah menyediakan berbagai fasilitas yang bisa di temukan saat berada di lokasi. Diantaranya sebagai berikut :

  • Cafe Tempat Nongkrong
  • Penginapan
  • Area Parkir Kendaraan Luas
  • Toilet
  • Dan Tentunya spot Foto

Nikmatilah liburanmu dengan suatu yang dapat membuatmu Happy karena terkadang, kamu tidak akan pernah tau nilai suatu moment sampai itu menjadi kenangan.

Jadi, tunggu apa lagi? Terlalu lama berkerja juga tidak baik untuk kesehatan. Segera agendakan moment liburan kamu berikutnya ke Loken Barn bersama keluarga atau sahabat dan teman tercinta kamu!

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *